NewsPagaralam

Polres Pagar Alam Gelar Upacara Peringatan HUT ke-77 Bhayangkara

PAGARALAM, PB  – Puncak peringatan Hari Bhayangkara ke 77, Polres Pagar Alam menggelar upacara bertempat di lapangan merdeka, Alun alun Utara, Kecamatan Pagar Alam Utara, Sabtu (1-7-2023).

Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Irawan SIK MH menyampaikan, di moment hari Bhayangkara ini Polri memwujudkan Presisi untuk negeri, memwujudkan Pemilu damai menuju Indonesia Emas.

“Kami menyadari, Polri masih terdapat banyak kekurangan untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat,” ucap Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Irawan SIKbMH membacakan amanat Kapolda Sumsel ada apel.

Karenanya, Polri dalam hal ini Polres Pagar Alam memohon dukungan masyarakat. Dalam rangka untuk memwujudkan pelayanan Polri yang prima.

Untuk itu, Polri membuka seluas luas ruang pelayanan publik.

Upacara peringatan Hari Bhayangkar ke 77 turut dihadiri mantan Kabareskrim Polri Komjen (Purn) Pol. Susno Duadji.
Pada kesempatan tersebut purnawirawan jenderal bintang tiga tersebut bangga dengan kinerja Polres Pagar Alam.

“Saya sengaja datang menghadiri undangan Polres Pagar Alam untuk upacara hari Bhayangkara ditanah kelahirannya,” ucap dia seraya mengatakan sebenarnya ada undangan serupa di Jakarta dari bapak Presiden.

Susno bangga dengan keberhasilan Polres Pagar Alam dalam peenegakkan hukum, melayani dan mengayomi masyarakat.

Susno juga menilai, Polri dieranya berbeda dengan dimasa sekarang. “Mungkin, diera bapak Kapolres sekarang mungkin saya tidak sanggup. Karena salah sedikit saja informasinya bisa kemana mana,'” ujar Susno didampingi AKBP Erwin Irawan SIK.

Dia juga mendoakan, semoga Pagar Alam dibawah kepemimpinan AKBP Ewin bisa lebih baik lagi.

“Dalam mengayomi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Pagar Alam,” ucap Susno.

Puncak peringatan Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023 juga ditandai dengan pemotongan tumpeng. Sebagai wujud rasa syukur pencapaian jajaran Polres Pagar Alam.

Selain itu Polres Pagar alam yang telah memberikan penghargaan kepada insan pers dan LSM di wilayah kota Pagar alam, ada 7 orang yang mendapatkan yaitu Ketua IWO Mirwansyah SE, Ketua LSM (LIN) Helmi Hz, Ketua LSM ( LPAKN) Alkafi dan Kabiro Media Radar Metro Sumsel Hermanto, Kabiro Media Sumsel UPDATE Novriko Saputra, Kabiro Seputar Empat Lawang, Tomi Aripiansyah, dan Kabiro Media 24 jam Ruslan.

Salain itu, juga penyerahan penghargaan kepada personel purnatugas dan mitra Polri.
Dan pembagian trofi, piagam, hadiah kepada para pemenang peombaan memeriahkan Hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023.

Turut hadir apel peringatan Hari Bhayangkara ke 77, Sekdakot Pagar Alam Samsul Bahri, Kajari Pagar Alam Fajar Mufti, Ketua DPRD Pagar Alam Jenni Sandiyah. Katua PN Pagar Alam, Pabug Kodim 405/Lahat, PJU dan jajaran Polres Pagar Alam. (Tom)

admin
the authoradmin

Tinggalkan Balasan