Kabar MuaraenimPeristiwa

Wow..! Dua Kecamatan Di Muara Enim Akan Demo PT.TEL, Ini Alasanya.?

Muara enim, Palembangbaru.com – Karena terlalu lama menunggu janji-janji dari pihak PT.Tanjung Enim Lestari (TEL) sehingga membuat masyarakat yang berada di dua Wilayah Kecamatan Belimbing dan Rambang Dangku Kabupaten Muara Enim merasa kecewa, Sebab mereka sudah terlalu banyak menderita akibat ketidak konsistenan pihak PT.TEL tersebut.
Dua kelompok besar massa dari dua wilayah Kecamatan tersebut dengan menamakan diri “Gerakan Aliansi Masyarakat Kecamatan Belimbing dan Rambang Rangku” yang di dampingi Forum Lematang Mandiri dan LSM belimbing bersatu, pada Senin (22/1/2018) akan mendemo perusahan tersebut secara besar-besaran.
Sahari (65) yang merupakan pelaku sejarah sekaligus sebagai ketua Forum Lematang Mandiri menjelaskan, Sudah lama sekali mereka menanti janji-janji yang tak pernah di tepati oleh pihak PT.TEL yang berada dekat sekali dengan Wilayah mereka.
“Terus terang pak,kami ini sudah seperti tidak di dengar lagi.apa yang kami tuntut dari semenjak tahun 1999 yang lalu, tidak pernah ada realisasinya.jangankan mau ikut bekerja di sana,mau mendapatkan air bersih saja kami harus sembunyi-sembunyi,padahal tempatnya di lokasi perkantoran mereka.” ujarnya kepada media, Minggu (21/1/2018).
Senada pula dikatakan Kusnadi (36) Ketua LSM Belimbing Bersatu, Semua masyarakat di dua Kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Muara Enim ini sudah sangat kecewa sekali dengan pihak PT.TEL.
“Bulan november yang lalu kami demo ke Pemkab Muara Enim dengan permasalahan angkutan dan perusahan batubara yang melintas, secara terang-terangan ini melangar aturan, Sekarang PT.TEL yang memang sudah lama sekali membuat kami merasa tidak mendapat manfaat baik dari perusahaan ini,” jelasnya.
Ketika ditanya terkait masalah apa yang paling mendesak yang mereka hadapi saat ini, Kusnadi menjelaskan bahwa masyarakat meminta supaya pihak dari PT.TEL supaya memenuhi segala janji mereka kepada masyarakat di dua Kecamatan ini.
” Kami ini telah diabaikan, Naif bagi kami kalau kami tidak membela hak-hak kami sebagai masyarakat yang sudah lama berdiam di sini.”tegasnya.
Berdasarkan informasi yang kami peroleh bahwasannya ada  indikasi dari pihak PT.TEL yang telah lalai janji dari tahun 1999, seperti janji akan membangunkan pasar dan membuat jaringan air bersih ke salah satu desa di wilayah PT.TEL dan masih banyak lagi janji yang belum terealisasi kepada masyarakat setempat.
Dan rencananya demo pada hari senin nanti akan di  komandoi oleh Januarto Manrizal dan Aji Nangcik ST.yang keduanya merupakan putra daerah.(**)
Redaksi Palembang Baru

Tinggalkan Balasan