Palembang, Palembangbaru.com – Hari ini Bupati Panungkal Abab Lematang Ilir (PALI) Heri Amalindo resmi dilantik sebagai ketua HKTI wilayah Sumatera Selatan. Ini merupakan tindak lanjut hasil dari Musyawarah Provinsi Himpunan Kelompok Tani Indonesia (HKTI) wilayah Sumatera Selatan. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) HKTI Jendral Purn Moeldoko, pada Jumat (29/12/2017) di Hotel Swarna Dwipa Palembang.
Gubernur Sumsel Alek Noerdin yang hadir pada pelantikan tersebut sangat mengapresiasi penuh terhadap HKTI Sumsel dan ia berharap partisipasi dari HKTI untuk terus berkiprah bersama-sama membangun Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) terutama di sektor pertanian dengan tetap konsisten menjalankan program-program yang telah disusun dan bersinergi dengan jajaran Pemerintah Provinsi Sumsel.
Jendral Purn. Moeldoko sebagai Ketua DPN HKTI mengatakan untuk meningkatkan kesejahteraan petani pengurus HKTI wilayah Sumatera Selatan harus bisa bersinergi dengan Gubernur Sumatera Selatan. “Jangan jadikan HKTI sebagai alat politik praktis,” pesan mantan Panglima TNI ini dalam kata sambutannya
Sementara itu Ketua HKTI Sumsel priode 2017-2022 ,Heri Amalindo menegaskan HKTI siap mendukung Sumatera Selatan sebagai lumbung pangan nasional. “Seperti diketahui saat ini daerah Sumsel mengalami surplus beras bahkan mensupport daerah diluar Sumatera Selatan,”ujarnya.
Ini adalah suatu amanah maka akan kita jalankan bersama – sama dan bersatu maka seluruh program HKTI di Sumsel pasti akan berjalan sesuai yang kita inginkan.
“HKTI akan terus memberikan yang terbaik termasuk pembinaan terhadap para petani di wilayah Sumatera Selatan,” pungkasnya (NT)