Empat LawangSumsel

Presiden Jokowi Batal Ke Empat Lawang Batal, Ini Penyebabnya

Empatlawang, PB – Rencana kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Kabupaten Empat Lawang dikabarkan batal. Informasi ini disampaikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri, pada Rabu (29/5/2024) malam.

Batalnya kunjungan kerja Presiden ke-7 Republik Indonesia ini disebabkan oleh adanya agenda istana kepresidenan.

Informasi tersebut diterima Fauzan dari Komandan Distrik Militer (Dandim) 0405 Lahat dan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

“Rencana kunjungan kerja Presiden RI ke wilayah Kabupaten Lahat dan Empat Lawang hampir dipastikan dibatalkan karena agenda istana kepresidenan,” kata Fauzan Khoiri.

Namun, kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia ke Kabupaten Musi Rawas Utara, Musi Rawas, dan Kota Lubuk Linggau akan tetap dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

“Jadi sekali lagi kami pertegas, kunjungan RI 1 ke Kabupaten Lahat dan Empat Lawang hampir dipastikan ditiadakan, sedangkan untuk kunjungan ke Musi Raya akan dilaksanakan sesuai jadwal,” ujarnya.

Sebelumnya, kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia ke Empat Lawang dijadwalkan pada Jumat (31/5/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Presiden direncanakan menemui para pedagang dan warga di Pasar Pulo Mas Tebing Tinggi, melakukan pengecekan fasilitas di RSUD Empat Lawang, serta menunaikan Shalat Jumat di Masjid Al Muhajirin Kelurahan Pasar Tebing Tinggi. (**)

admin
the authoradmin

Tinggalkan Balasan