Kabar MuaraenimSumsel

PERSYARATAN LENGKAP, PASANGAN INDEPENDENT SHINTA – SYURYADI DAFTAR KE KPUD MUARA ENIM

Palembangbaru.com, PALEMBANG – Semenjak pemilihan Bupati dan Wakil Bupati dipilih langsung oleh masyarakat serta diperbolehkannya calon dari non partai. Maka pasangan Dr Hj Shinta Paramita Sari SH MHum dan Syuryadi SE Msi merupakan pasangan yang pertama kali sebagai bakal calon Bupati dan wakil bupati dari jalur independent di Kabupaten Muara Enim.

Pasangan ini, walaupun belum di umumkan secara resmi oleh KPUD Kabupaten Muara Enim namun sudah hampir bisa dipastikan akan mendulang sukses sebagai salah satu kontestan pilkada Kabupaten Muara Enim 2018 dari jalur independent.

Hal ini dibuktikan dengan lebih awalnya pasangan Shinta – Suryadi  menyambangi kantor KPUD Kabupaten Muara Enim untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim dari jalur independent setelah melalui verifikasi faktual di 20 Kecamatan di Kabupaten Muara Enim selanjutnya persyaratan yang ditentukan dianggap sudah lengkap pada Senin (08/01/2018)

Kedatangan bakal calon dari koalisi rakyat ini dihantarkan oleh ratusan masyarakat Kabupaten Muara Enim dari berbagai elemen yang diterima langsung oleh Ketua KPUD Kabupaten Muara Enim Rohani SH..

Untuk diketahui bahwa sebelumnya pasangan dari jalur independent ini sudah memiliki dukungan sebanyak 33.712 KTP yang sudah terverifikasi dari 35.149 yang ditetapkan KPUD. Ada kekurangan sebanyak 1.437  KTP. Namun Tim relawan Jalur independent Shinta  – Syuryadi sudah menyiapkan 6000 dukungan KTP yang sudah terseleksi  untuk melengkapi kekurangan tersebut.

Diungkapkan oleh Ketua Tim Pemenangan Shinta-Syuryadi, Jhoni Herwanto bahwa pencapaian kesuksesan dari jalur independent Shinta – Syuryadi ini merupakan nikmat Tuhan, selain kerja keras dan kerja sama Tim selama hampir 9 bulan ini.

”Walaupun dengan segala keterbatasan,namun berkat bekerja keras para sukarelawan akhirnya kesuksesan dapat kita raih” ujar nya.

Jhoni Herwanto menambahkan pihaknya  juga mengucapkan terima kasih yang besar kepada seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten Muara Enim yang sudah membantu dengan penuh keikhlasan, dengan memberikan dukungan melalui penyerahan KTP sebagai persyaratan untuk calon dari jalur independent.

“ Kami sampaikan ucapan terima kasih kepada semua tim sukarewan terkhusus kepada seluruh masyakarat Kabupaten Muara Enim yang telah memberikan dukungan kepada kami untuk maju sebagai kandidat melalui jalur indendent pada Pilkada Muara Enim 2018. Dan keberhasilan ini merupakan salah satu bentuk pendidikan demokrasi untuk kita semua, karena memilih melalui jalur independent juga merupakan jalur yang sesuai konstitusional selain melalui jalur partai politik, dan hal ini pertama kali di Kabupaten Muara Enim. Terangnya.

Sementara itu Dr Hj Shinta Paramita Sari SH Mhum juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua tim relawan serta seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Muara Enim yang sudah mendukung kesuksesan ini.

Dia memberikan apresiasi kepada Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Muara Enim dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Muara Enim, yang telah melayani dan bekerja dengan profesional.

Dikatakan Shinta bahwa profesionalisme para penyelenggara pemilu sangat penting, demi menjaga alam demokrasi yang telah berjalan dengan baik di Kabupaten Muara Enim dan hal ini harus dipertahankan serta terus kita tingkatkan,”Pukasnya (Ab)

Redaksi Palembang Baru

Tinggalkan Balasan