Palembangbaru.com, PALEMBANG – Terjun dalam dunia tari kreasi dan cheersleaders menjadi salah satu rutinitas Siti Shara A’Liyah Haeru Nasri seorang gadis manis kelahiran 19 September 1999 dikala waktu senggangnya.
Anak pertama dari pasangan Haeru Nasri dan Mellita Novayanti ini tercatat telah banyak mengumpulkan berbagai penghargaan dengan kegiatan tersebut. Seperti menjadi juara DBL tingkat provinsi, juara pertama cheers tingkat provinsi sejak tahun 2015 dan berbagai ajang lomba busana lainnya yang telah didapatkannya.
“ Dalam dunia dance dan cheers saya sudah terjun sudah lama sejak SMP, dan sewaktu di SMAN 3 Palembang namun semua kegiatan itu saya lakukan saat diwaktu senggang saja. Tapi karena serius dalam berlatih saya bisa menjuarai berbagai ajang tingkat provinsi,” ujarnya.
Selain itu bagi ‘’Shara’’ sebutan dara manis yang kini sehari-harinya sibuk kuliah di IGM jurusan komputer akutansi mengatakan fokusnya saat ini adalah kuliah dengan baik dan sambil terus maraih berprestasi. Untuk mewujudkan cita-citanya, Sejak kecil Shara ingin sekali menjadi seorang pramugari dan analis ini, dan untuk itu tentu harus didukung oleh berbagai hal termasuk nilai yang bagus.
“ Saya fokus pada kegiatan yang berhubungan dengan cita-cita saja dech…, “ujarnya Singkat.
Sebagai warga Kota Palembang dan saat di tanya mengenai siapa sosok calon Walikota yang di inginkannya kedepan.Shara mengatakan dirinya Sebagai orang Palembang tentu ingin kota ini dipimpin wali kota yang ideal.Yakni Wali kota yang mampu bertindak tegas dan menyenangkan hati rakyatnya.
“Yang paling penting itu jujur, Tegas, merakyat dan peduli dengan rakyat khususnya kalangan bawah atau kurang mampu,” katanya, Minggu (18/03/2018).
Menurutnya, kota {Palembang saat ini sangat membutuhkan walikota seperti itu.
“Intinya dia bisa berbaur ke masyarakatnya langsung, terjun ke dalam persoalan-persoalan yang ada dalam kota ini dan dapat mengambil tindakan cepat dan tegas untuk melindungi warganya,” ujar shara.
Dengan begitu, masyarakat Palembang pasti akan hidup tenang, tentram dan bahagia tutur Shara.
Disela-sela kesibukan kuliahnya Shara juga kerap kali menjadi Endorsement Picture dari berbagai produk kecantikan maupun busana colection serta kerap kali menjadi pemeran utama video klip iklan, “kegiatan ini hanya saya jalani untuk mengisi waktu luang saja,” jelas gadis wong kito yang hobi nonton drama korea ini. sambil menitipkan ig-nya @sharaaliyah.
Saat di tanya apakah dirinya saat ini sudah memilihi kekasih, Shara Punter senyum, “Alhamdulillah Sudah Mas,”Jawabnya sambil tersenyum malu sambil menitipkan ig-nya @sharaaliyah. (Ujang)