Pendidikan

Cegah Siswa Gaptek, Sekolah Dasar di Palembang ini Mulai Kenalkan Komputer Sejak Dini

Palembangbaru.com, PALEMBANG – Di era  teknologi informasi dan komunikasi sekarang ini, kegiatan belajar tidak hanya dapat dilakukan  melalui gambar dan mencatat saja.  Mencegah anak biar tidak Gagap Teknologi (Gaptek) serta menambah pengetahuan dibidang Ilmu Teknologi (IT). Mulai tahun ajaran 2017/2018 siswa SD Negeri 33 Palembang mulai dikenalkan dengan pembelajaran computer.

Saat ditemui usai memantau aktivitas siswa di lab komputer. Kepala SD Negeri 33 Palembang Hartiningsih,  S.Pdi mengatakan pembelajaran komputer sebenarnya termasuk kedalam kurikulum 2013 (K-13), yang mana penerapan IT tersebut baru dilaksanakan pada tahun ajaran baru 2017. “Jadi semua siswa dari tingkat kelas 1 hingga kelas 6, mereka sudah diajarkan bagaimana cara menggunakan dan cara pengoperasian komputer,” katanya.

“ Adanya lab komputer di SD ini tak lain untuk memberikan pengetahuan siswa dibidang IT, sejak usia dini mereka sudah bisa mengetahui cara menggunakan computer dan mengoperasikannya selain iyu siswa juga tidak ketinggal zaman, “ujarnya.

Untuk mengindari hal-hal yang tak diinginkan sambung Hartiningsih, sebelum pembelajaran komputer para guru sudah memberikan pengarahan kepada siswanya, untuk menggunakan komputer dengan bijak, bukan membuka situs-situs tidak baik atau konten yang negatif,” jelasnya.

Meski disini banyak siswa dari keluarga yang kurang mampu, namun pihaknya menginginkan semua siswa ini bisa merasakan pendidikan yang lebih, sehingga mereka tamat dari SD tidak Gaptek akan penggunaan komputer. “Sejak bulan Agustus kemarin semua siswa sudah efektif belajar, perlu diketahui dalam pengadaan lab komputer sendiri, tentu saja kami bekerja sama dengan pihak ketiga, dimana mereka membantu menyiapkan fasilitas dan sekolah menyiapkan saja tempat serta siswanya,” paparnya.

Sementara itu, guru pengajar di lab komputer Tuti mengatakan dalam pembelajaran komputer ini, pihaknya memberikan kesempatan 1 kelas bisa belajar komputer selama 60 menit dalam waktu seminggu sekali. Ada beberapa kelas seperti 1 yang masih belum paham, makanya mereka diberikan tentang cara menghidupkan, lalu pengenalan mouse, keyboard dan monitor. Lain halnya ditingkat kelas 6, mereka sudah diajarkan cara inti penulisan dimenu monitor. “Ya, setiap kelas cara pembelajarannya berbeda-beda, semakin tinggi kelasnya semakin banyak pengetahuan yang didapat,” katanya.

Paling siru dalam mengajarkan pembelajaran komputer ini biasanya dari siswa kelas 1, tapi rata rata siswa sudah mengerti akan letak huruf dan cara menghidupkannya. “Mengenai jumlah komputer di SD Negeri 33 Palembang ada 20 unit, tentu kami memberikan kesempatan mereka secara bergantian untuk belajar di lab komputer. Apabila kelasnya lebih banyak, kami pun akan menggabungkan menjadi 1 komputer untuk 2 siswa,” pungkasnya. (hasan basri)

 

Redaksi Palembang Baru

Tinggalkan Balasan