PalembangBaru.com – Palembang , Koperasi pengelola pusat kuliner 16 ilir atau yang lebih dikenal masyarakat kota Palembang dengan kuliner Bawah proyek ( Bapro ), bersiap menyambut Asian Games 2018.
Hal ini terbukti pada hari minggu malam ( 25/10/2017 ) para pedagang yang tergabung didalam koperasi Harapan Maju mengadakan rapat untuk membahas persiapan kuliner dalam menyambut event akbar tersebut, bahkan para pedagang sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Menurut Martawi, ketua koperasi Harapan Maju sebagai koperasi pengelola kami akan melakukan yang terbaik untuk menyambut Asian Games, bahkan pihak koperasi telah melakukan koordinasi dengan pihak dinas Koperasi dan UKM kota Palembang untuk melakukan pembinaan kepada para pedagang,Tuturnya.
Saat disinggung soal adanya indikasi oknum pedagang yang melakukan tindak pemerasan dengan menjebak konsumen dengan harga yang sangat mahal, Martawi mengatakan ” jika memang di temukan oknum pedagang seperti itu maka kita tidak akan segan – segan menindak tegas oknum pedagang tersebut, diharapkan konsumen yang mengalami hal seperti itu segera melaporkan kepada pihak koperasi pengelola dan jangan hanya diam agar bisa kita tindak, Ujarnya.
Dan pada kesempatan tesebut turut hadir pula Roili mohairi sebagai perwakilan dari dinas koperasi dan ukm kota Palembang.
menurut Roili, pihaknya menyambut baik dengan kegiatan yang akan dilakukan oleh pihak koperasi harapan maju bahkan kita akan memberikan dukungan penuh dengan melakukan pembinaan kepada pedagang yang tergabung di dalam koperasi, Kata Roili
Dan pada saat yang bersamaan turut hadir PLT Lurah 16 Ilir Najamuddin, menurutnya dengan adanya pusat kuliner di wilayah kita akan sangat membantu dalam hal perekonomian dan kebersihan lingkungan, karena pedagang juga sering ikut membantu gotong royong membersihkan pinggiran sungai musi yang merupakan daya tarik tersendiri jika event Asian Games terlaksana tahun depan.
diharapkan kuliner 16 ilir ( Kuliner Bapro ) dapat menjadi tujuan utama turis yang akan datang ke Sumatera selatan karena mempunyai pemandangan terbaik untuk melihat sungai musi secara langsung, Tutup Najamuddin. ( Irfan )