Breaking NewsKRIMINALSumsel

Sebut ada Oknum Yang Mencatut Namanya, Kapolsek Merapi Minta Masyarakat Segera laporkan

PALEMBANG BARU – AKP Adriansyah.SE.SIK, Kapolsek Merapi kabupaten Lahat membantah adanya informasi dari sebuah pemberitaan media online yang mengatakan bahwa pihaknya dengan sengaja meminta sejumlah uang kepada beberapa oknum masyarakat di lingkungan kerjanya jelang perhelatan Pilkades.

Hal ini diungkapkan langsung AKP Adriansyah.SE.SIK usai mengikuti acara pengajian yasinan yang diikuti seluruh jajaran personil dari reskirm, Intel dan Binmas yang digelar di masjid Almanah kamis (10/10/2019).

“Saya mendapatkan informasi bahwa nama saya dicatut oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dengan modus meminta sejumlah uang, Disini saya tegaskan bahwa  saya tidak pernah meminta sejumlah uang apalagi terkait tugas propesional saya,” tegasnya.

Atas adanya kejadian ini Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di wilayah hukum Merapi baik Kades maupun masyarakat untuk melaporkan segera jika mendengar ada yang menjual namanya untuk kepentingan yang tidak baik.

“Saya menghimbau dan berpesan kepada seluruh masyarakat khususnya di wilayah hukum Merapi baik Kades maupun masyarakat apabila ada oknum yang mengaku mengatasnamakan Kapolsek dan mencatut nama saya silahkan hubungi saya jangan ragu”, ujarnya.

Kapolsek Merapi AKP Adriansyah.SE.SIK juga menjelaskan untuk persiapan menjelang pemilihan kepala desa untuk  3 Kecamatan Merapi Area (Timur, Barat dan Selatan), pihaknya sudah menyiapkan seluruh personil yang akan diterjunkan  untuk pengamanan pilkades yang akan digelar pada 31 Oktober 2019

“Kita akan terus berkoordinasi dengan Polres Lahat apabila memang dibutuhkan untuk penambahan personil guna pengamanan Pemilihan kepala desa yang akan dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober 2019 yang digelar secara serentak di Kabupaten Lahat dan untuk dikecamatan Merapi ada 7 Desa yaitu Desa Lematang Jaya, Tanjung Jambu, Desa Sirah Pulau, Desa Kebur, Desa Karangrejo, Desa Perangai dan Desa Gramat”,Jelasnya.

 

Laporan : Bambang MD

Redaksi Palembang Baru

Tinggalkan Balasan