PendidikanRegionalSumsel

100 Mahasiswa/i Dari 21 Universitas Di Sumsel Ikuti Sosisalisasi 4 Pilar Kebangsaan MPR RI.

Palembangbaru.com, Palembang – Sebagai metode mensosialisasikan empat pilar kebangsaan, Sekitar 100 orang mahasiswa/i dengan kategori 48 laki-laki dan 52 perempuan dari dua puluh satu (21) perguruan tinggi  yang tersebar di Sumatera Selatan mengikuti kegiatan sosialisasi outbound yang diselenggarakan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) di Grand Zuri Hotel Jalan Rajawali Palembang, Jum’at (14/9/2017).

Outbound  dipilih sebagai sarana karena memberikan gambaran bahwa dalam mencapai dan mempertahankan karakter  budaya luhur bangsa diperlukan tekad serta kerja sama yang kuat sebagai tim.

Pimpinan Badan Sosialisasi MPR RI Edhy Prabowo.MM.MBA mengatakan, Tujuan utama diadakan sosialisasi outbout ini supaya kita selalu mengingatkan kepada anak didik kegenerasi kita, bahwa konstitusi dan ideologi negara kita ini ada, dan ideologi negara kita ini sangat tepat bagi negara Indonesia, tidak usah diragukan lagi pancasila sebagai bintang.

 
“prinsip-prinsip yang terkandung dalam empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika. Ia mengklaim 95 persen mahasiswa dapat memahami sosialisasi yang dikemas melalui outbound,”Ujar kerua DPP Partai Hanura ini.

 
Lebih lanjut Edhy menuturkan kita harus mengingatkan kepada anak-anak didik kita bahwa inilah yang harus kita ajarkan kepadanya, seperti sekarang ini dengan mudahnya paham-paham radikal maupun non radikal masuk ke Indonesia, yang ujungnya akan mengancam tatanan bentuk negara kita.
 
“Dengan adanya pancasila negara kita akan aman dari paham radikalisme,ini lah yang harus kita sosialisasikan dengan bentuk outbount, tidak hanya di sosialisasi saja kita juga masih akan mengkaji melalui badan pengkajian,”Jelasnya.(Nata)
Redaksi Palembang Baru

Tinggalkan Balasan